VIVAnews - Paul Si Gurita peramal memang menjadi fenomena menarik di Piala Dunia 2010 ini. Pada partai final, Spanyol kontra Belanda, Paul telah menentukan pilihan jika Spanyol akan menaklukkan Belanda.
Paul selalu tepat memprediksikan laju Jerman di Afrika Selatan. Gurita ini pula yang menentukan jika langkah Der Panzer terhenti di tangan Spanyol. Melihat catatan ramalan Paul, tentu pendukung Belanda akan dibuat was-was.
Namun kini ada peramal baru yang dapat membuat suporter De Oranje bahagia. Jika Spanyol mendapat dukungan gurita maka Belanda mendapat dukungan dari seekor simpanse.
Seperti yang dilansir sebuah tabloid Estonia, Ohtuleht, Sabtu 10 Juli 2010, seekor simpanse pintar bernama Pino telah memprediksikan Belanda akan tampil sebagai juara di turnamen sepakbola terakbar itu.
Sayangnya prediksi Pino sedikit bias. Pasalnya, simpanse cerdas ini lahir di Amsterdam, Belanda. Pino merupakan penghuni kebun binatang di Tallinn, Estonia setelah didatangkan pada 1994 silam.
Dalam ritual ramalannya, Pino ditawarkan dua kantong kertas yang berisi makanan ringan, masing-masing dihiasi dengan bendera Belanda atau Spanyol. Dia langsung memilih kotak berwarna Merah, Putih dan Biru yang merupakan bendera Belanda.
Uji coba di kebun binatang Estonia ini juga dilakukan pada seekor babi berjenis Red River Afrika. Meski terlihat ragu-ragu, namun babi ini juga memilih kotak berbendera Belanda.
Kini, tinggal menunggu dukun siapa yang lebih kuat untuk partai final nanti. Belanda mendapat dukungan seekor simpanse dan babi sedangkan Spanyol mendapat dukungan dari gurita.
Sumber : http://pialadunia.vivanews.com/news/read/163552-spanyol-kontra-belanda--gurita-vs-simpanse
You Might Also Like :
0 komentar:
Posting Komentar
Tuliskan komentar, pertanyaan, serta saran dan kritik