Melarang main internet jelas tidak mungkin. Lalu bagaimana agar wabah pornografi tak sampai merusak kesehatan moral anak Anda?
KapanLagi.com - Terkadang memang sulit untuk menempatkan diri sebagai orang tua yang (hanya ingin) waspada dengan 'sipir' di penjara yang penuh curiga jika menyangkut bahasan pornografi. Namun, beberapa masukan berikut mungkin bisa Anda terapkan terutama jika berkaitan dengan remaja dan jaringan sosial mereka di internet.
- 'Berteman'lah dengan anak Anda dalam jaringan Facebook, Twitter, atau lainnya. Dan, jika Anda mendapati sesuatu yang melanggar batas, bicarakan itu dan minta mereka menghapusnya.
- Batasi anak untuk (hanya) berteman dalam dunia maya dengan orang yang memang benar-benar mereka kenal, bukan orang asing. Jika mereka melanggar, maka tetapkan konsekuensi sesuai kesepakatan awal yang dibuat bersama-sama.
- Jika ada teman yang menyalahgunakan penggunaan komputer di rumah Anda, maka jangan pernah membiarkan dia menggunakannya lagi.
- Komputer tetap di ruang keluarga (ruang terbuka) dan tidak boleh ada laptop karena laptop mudah 'dicuri' dan berpindah tangan dalam sekejap.
- Mengintip diam-diam saat anak sedang lengah juga perlu dilakukan, apalagi jika anak tergolong pribadi yang tertutup.
- Katakan pada anak, bahwa sesekali Anda dan suami akan melakukan inspeksi dadakan untuk memeriksa semua koleksi foto, video, dan sejarah chatting-nya. Install spyware juga bisa membantu dalam hal ini. Ssst....
You Might Also Like :
0 komentar:
Posting Komentar
Tuliskan komentar, pertanyaan, serta saran dan kritik